Menu

Mode Gelap

Politik · 3 Okt 2024 09:40 WIT

Alex Omaleng Sering Direndahkan, Pdt Lukas Kadepa: Kalau Tuhan yang Angkat Tidak Seorangpun yang Menurunkan


Pdt Lukas Kadepa Perbesar

Pdt Lukas Kadepa

SASAGUPAPUA.COM, TIMIKA- Sosok Alexsander Omaleng sebagai salah satu figur calon Bupati Mimika mendapat perhatian tersendiri karena sosoknya yang masih muda.

Tak jarang ada yang mencibir dan merendahkan karena dianggap tak punya pengalaman di birokrasi pemerintahan.

Seorang tokoh agama, Pdt Lukas Kadepa justru memberikan respon yang berbeda saat berbicara pada kegiatan sosialisasi yang dihadiri Wakil Bupati Mimika, Yusuf Rombe bersama ratusan masyarakat, Rabu (2/10/2024) di Kelurahan Inauga.

Pdt Lukas Kadepa mengatakan sindiran serupa juga ditujukan kepada Eltinus Omaleng ketika pertama kali muncul dalam kontestasi Pilkada Mimika Tahun 2013 silam.

- Advertising -
- Advertising -

“Beliau dulu orang bilang, waktu Omaleng mau masuk calon orang bilang mau masuk perusahaan kah, orang seperti ini tidak cocok,” ungkap Lukas.

Tapi akhirnya Eltinus Omaleng memenangkan Pilkada dan memimpin Mimika selama 10 tahun. Keraguan orang kata Pdt Lukas, akhirnya dijawab oleh Eltinus Omaleng lewat karya pembangunan yang pesat

Bahkan kepemimpinan Eltinus Omaleng mampu memberikan rasa aman bagi masyarakat yang ada di Mimika.

“Sebelum Eltinus Omaleng selalu baku gigit satu dengan yang lain. Tapi itu tidak terjadi lagi selama beliau sebagai anak asli Mimika memimpin,” tegasnya.

Sekarang, Alex Omaleng yang merupakan putra Eltinus Omaleng turut serta dalam Pilkada menggandeng Yusuf Rombe.

“Orang biasa bilang ini anak kecil begini mau bikin apa tapi kalau Tuhan yang mengangkat tidak ada orang yang dapat menurunkannya,” tegasnya.

Menurutnya, kehendak Tuhan tak bisa dilawan. Jika Tuhan berkenan kepada pasangan AIYE maka ia yakin ketika terpilih jadi Bupati dan Wakil Bupati, keduanya bisa berbuat yang terbaik.

Untuk itu ia berpesan kepada semua pendukung AIYE untuk menjadi tim doa dan mendoakan AIYE agar bisa menjalani tahapan ke depan hingga bisa terpilih jika menjadi kehendak Tuhan.

 

 

Berikan Komentar
penulis : Red
Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

DPR Papua Tengah Desak Pemulihan Korban Konflik dan Tolak Blok Wabu: Rekomendasi Paripurna Harus Ditindaklanjuti

16 Desember 2025 - 07:37 WIT

Gelar Rakor Pemutahiran Data Parpol, KPU Papua Tengah Tekankan Empat Poin Penting 

15 Desember 2025 - 13:41 WIT

Adrian Thie Pimpin DPC PDIP Mimika, Komarudin Watubun: Kader Harus Dengarkan Suara Rakyat

17 November 2025 - 19:03 WIT

Bangga! Yustinus Tebai Sebut Terpilihnya Adrian Thie Bukti Kualitas Kader Muda Papua Tengah

17 November 2025 - 18:06 WIT

Konferda DPD PDI-P, Yuni Wonda Kembali Terpilih Memimpin Papua Tengah

6 November 2025 - 16:37 WIT

100 Speedboat Pawai Maritim Saat Penjemputan Peserta Konferda PDI Perjuangan di Nabire

5 November 2025 - 15:43 WIT

Trending di Politik