Menu

Mode Gelap

Budaya · 4 Des 2025 19:00 WIT

Peringati Hari Noken Sedunia, Ketua KNPI Papua Tengah Ajak Gen Z Promosikan Warisan Budaya di Era Digital


Ketua DPD 1 KNPI Papua Tengah, Yustinus Tebai. (Foto: Kristin Rejang/sasagupapua.com) Perbesar

Ketua DPD 1 KNPI Papua Tengah, Yustinus Tebai. (Foto: Kristin Rejang/sasagupapua.com)

SASAGUPAPUA.COM, Nabire – Dalam rangka memperingati Hari Noken Sedunia yang jatuh setiap tanggal 4 Desember, Ketua DPD I Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Papua Tengah, Yustinus Tebai, menyampaikan pesan khusus bagi generasi muda di wilayah tersebut.

Yustinus menekankan pentingnya peran pemuda, khususnya Generasi Z (Gen Z), untuk tidak sekadar bangga mengenakan noken, tetapi juga aktif melestarikan dan mempromosikannya melalui pemanfaatan teknologi.

“Di era digital ini, anak muda Papua, khususnya Gen Z, memegang kunci pelestarian budaya. Saya mengajak adik-adik semua untuk membanjiri platform digital, mulai dari TikTok, Instagram, hingga YouTube dengan konten-konten kreatif tentang Noken. Mari kita tunjukkan pada dunia bahwa Noken adalah identitas kebanggaan kita yang hidup dan relevan di segala zaman,” ujar Yustinus Tebai dalam keterangan persnya, Kamis (4/12/2025).

Menurut Yustinus, noken bukan sekadar tas untuk membawa barang, melainkan simbol kehidupan, perdamaian, dan kesuburan bagi masyarakat Papua yang telah diakui oleh UNESCO sebagai Warisan Budaya Takbenda.

Apresiasi untuk Ketangguhan Mama-Mama Papua

- Advertising -
- Advertising -

Dalam momentum peringatan ini, Yustinus secara khusus memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada “Mama-mama Papua”. Menurutnya, tangan dingin dan kesetiaan merekalah yang membuat noken tetap eksis hingga hari ini.

“Hormat dan apresiasi mendalam saya sampaikan kepada Mama-mama Papua. Mereka adalah pahlawan budaya yang dengan telaten dan penuh cinta terus merajut benang atau kulit kayu menjadi noken. Berkat ketekunan mereka menjual dan memproduksi noken, warisan leluhur ini tidak punah dimakan waktu,” tambahnya.

Dukungan Penuh untuk Pemerintah Provinsi Papua Tengah

Yustinus Tebai juga menyambut positif langkah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Tengah yang menggelar peringatan Hari Noken. Ia menilai inisiatif pemerintah ini adalah bentuk kehadiran negara dalam merawat nilai-nilai kearifan lokal.

KNPI Papua Tengah menyatakan dukungan penuh dan optimisme bahwa pemerintah daerah akan terus menggaungkan pelestarian noken secara berkelanjutan.

“Kami sangat mendukung program Pemprov Papua Tengah dalam perayaan ini. Saya yakin pemerintah tidak hanya berhenti pada seremonial saja, tetapi akan terus berkomitmen memberdayakan para pengrajin noken. Harapan kita bersama, ekonomi kreatif berbasis budaya ini tumbuh, dan kesejahteraan pengrajin noken semakin diperhatikan,” tegas Yustinus.

Ia menutup pernyataannya dengan mengajak seluruh elemen masyarakat Papua Tengah untuk menjadikan Hari Noken sebagai momen refleksi untuk makin mencintai produk lokal dan budaya sendiri.

Berikan Komentar
penulis : Kristin Rejang
Artikel ini telah dibaca 42 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Dewan Hukum Adat Paniai Desak Pembentukan Pengurus Baru Demi Tegaknya Tatanan Masyarakat

9 Januari 2026 - 18:10 WIT

Menjaga Nadi Tradisi ‘Manusia Mulia’: Ikrar Melkias Muyapa, Kepala Suku Mee Papua Tengah

21 Desember 2025 - 23:43 WIT

Melkias Muyapa Nakhodai Suku Besar Mee Provinsi Papua Tengah Lima Tahun ke Depan

21 Desember 2025 - 20:47 WIT

Hutan Hilang, Identitas OAP Habis: Epo D’Fenomeno Kritik Penjajahan ‘Lidah’ dan Hutan Papua Diganti Sawit

21 Desember 2025 - 15:03 WIT

Siap Gelar Mubes, Berikut Lima Nama Calon Kepala Suku Mee Provinsi Papua Tengah

20 Desember 2025 - 23:07 WIT

Dari Papua, Oleh Papua: Dekranasda Intan Jaya Pilih Belajar Kerajinan Langsung di Wamena

7 Desember 2025 - 20:10 WIT

Trending di Budaya