Menu

Mode Gelap

Kesehatan · 3 Sep 2025 07:30 WIT

BLUD RSUD Jayapura Hasilkan Rp6,5 Miliar Per Bulan- Untuk Apa Uang itu Digunakan ?


Plt Direktur RSUD Jayapura, dr. Aaron Rumainum ketika diwawancarai. (Foto: Papua.go.id) Perbesar

Plt Direktur RSUD Jayapura, dr. Aaron Rumainum ketika diwawancarai. (Foto: Papua.go.id)

SASAGUPAPUA.COM, JAYAPURA – Pemerintah Provinsi Papua, melalui Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jayapura, targetkan pencapaian Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) tahun 2025 sebesar Rp 78 miliar. Dengan pendapatan per bulannya Rp 6,5 miliar.

Plt Direktur RSUD Jayapura, dr. Aaron Rumainum mengatakan, dari target tersebut, yang sudah tercapai sebesar Rp46 miliar per Juli, Tahun 2025.

“Pemasukan yang bersumber dari BLUD itu digunakan untuk keperluan rumah sakit. Sebesar 40 persen untuk membayar jasa pelayanan, sekitar 15 persen untuk membayar gaji kontrak,” kata dr. Aaron.

Sisanya lanjut dr Aaron, digunakan untuk membeli obat-obatan, bahan habis pakai (BHP), oksigen, kebersihan, perbaikan alat di rumah sakit, pemeliharaan gedung kebutuhan lainnya.

- Advertising -
- Advertising -

“Sebanyak 20 persen dari pemasukan BLUD juga digunakan untuk menyicil utang,” kata dr. Aaron.

Ia menerangkan, BLUD diperoleh dari penghasilan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS), biaya sewa unit bisnis yang berada di lingkungan RSUD Jayapura, portal parkir, biaya penelitian.

“Termasuk didapatkan dari jasa pelayanan dan anak-anak mahasiswa yang praktek di RSUD Jayapura wajib membayar ke rumah sakit,” sambungnya.

Sedangkan, anggaran rumah sakit yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Papua, sebesar Rp27 miliar.

“Persoalan obat-obatan, kita tidak menyerah. Kita akan meminta bantuan kepada Kementerian Kesehatan,” pungkasnya.

Berikan Komentar
sumber : papua.go.id
Artikel ini telah dibaca 150 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Deinas Geley Ajak ASN Dorong Anak Cucunya Terjun ke Dunia Usaha: Anak Papua Harus Jadi Pemain Ekonomi

19 Januari 2026 - 14:07 WIT

Menakar Legitimasi Politik: Mengapa Otsus Aceh Mengikat, Sementara Papua Digugat?

18 Januari 2026 - 16:51 WIT

Kepala Distrik Mimika Barat Jauh Terima Aspirasi GMNI Mimika Soal Penolakan PT TAS Hingga Saran Pembangunan

16 Januari 2026 - 06:46 WIT

Distrik Mimika Barat Jauh Sepanjang 2025 – Wisata Air Terjun Hingga Kunjungan Kepala Daerah

10 Januari 2026 - 17:41 WIT

Indonesia Resmi Jabat Presiden Dewan HAM PBB 2026 – Apa Saja Tugasnya ?

9 Januari 2026 - 17:55 WIT

Diplomasi Berani Meki Nawipa 2025 Menagih Keadilan Otsus Papua – Pandangan Legitimasi

5 Januari 2026 - 19:45 WIT

Trending di Pemerintahan