Hukum Kriminal · 28 Feb 2025 08:38 WIT

Tim SAR Gabungan Hentikan Pencarian Korban yang Melompat dari KM Sirimau


Tim SAR saat melakukan pencarian korban yang nekat melompat dari atas KM Sirimau. (Foto: Istimewa) Perbesar

Tim SAR saat melakukan pencarian korban yang nekat melompat dari atas KM Sirimau. (Foto: Istimewa)

SASAGUPAPUA.COM, TIMIKA – Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika resmi menutup operasi SAR pencarian penumpang KM Sirimau yang melompat ke laut dalam perjalanan ke Asmat.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika I Wayan Suyatna dalam keterangan pers yang diterima media ini menjelaskan pihaknya sudah melakukan pencarian selama lima hari sejak laporan diterima.

“Hingga tanggal 24 Februari, tim rescue menggunakan RIB 85 PK telah melakukan pencarian disekitar perairan Pulau Tiga dan sekitarnya, selain itu tim rescue juga berkoordinasi dengan para nelayan dan masyarakat yang sering melaksanakan aktivitas di lokasi yang dicurigai tempat Genu Bahakap melompat ke laut, namun semua upaya tersebut tidak membuahkan hasil,” katanya, Rabu (26/2/2025).

Ia menjelaskan setelah itu, operasi SAR dilanjutkan lagi mulai dari tanggal 25-26 Februari namun belum juga membuahkan hasil.

“Setelah melakukan evaluasi pelaksanaan operasi SAR selama 7 hari dan sesuai peraturan Undang-Undang No 29 Tahun 2014 tentang Pencarian dan Pertolongan maka diputuskan operasi SAR pencarian terhadap Genu Bahakap ditutup, namun jika kemudian hari ditemukan adanya tanda-tanda keberadaan korban maka operasi SAR dapat dibuka kembali,” pungkasnya.

Berikan Komentar
penulis : Kristin Rejang
Artikel ini telah dibaca 39 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Sedang Berlibur di Pantai, Seorang Remaja Hanyut Terseret Ombak di Perairan Kekwa

2 April 2025 - 00:06 WIT

Theo Hesegem Nilai Pemerintah Pusat Tidak Serius Tangani Konflik Bersenjata di Tanah Papua

28 Maret 2025 - 14:50 WIT

Kepala Daerah Kabupaten Mimika dan Puncak Resmi Dilantik

25 Maret 2025 - 21:07 WIT

Tidak Jadi di Timika, Pelantikan Bupati dan Wakil Dilaksanakan di Nabire

22 Maret 2025 - 15:04 WIT

Empat WNA dan Tiga WNI Mau Mendaki ke Cartenz Lewat Jalur yang Sering Dilintasi OPM Digagalkan Polisi

20 Maret 2025 - 16:01 WIT

Kata Masyarakat Kampung Yoboi: Olah Pakai Mesin, Perempuan ‘Su’ Tidak Ramas Sagu

17 Maret 2025 - 13:06 WIT

Trending di Budaya