Umum · 1 Des 2023 22:43 WIT

BBPVP Semarang Hadirkan Desainer Handal, Ada Anak Papua Berhasil Tampilkan Karya Memukau 


Desainer Alfreds Rumbekwan saat menampilkan hasil karyanya.Foto: Istimewa for Sasagupapua.com Perbesar

Desainer Alfreds Rumbekwan saat menampilkan hasil karyanya.Foto: Istimewa for Sasagupapua.com

BALAI Besar Pelatihan Vokasi dan Produktitas (BBPVP) Semarang menghadirkan desainer-desainer handal di Indonesia. 

Pada Rabu (29/11/2023) dilaksanakan Kegiatan Graduation Peserta Program Pelatihan Teknisi Administrative Assistant (AA) dan Teknisi Fashion Designer yang berlangsung di BBPVP Semarang.

Kegiatan tersebut terbagi dalam dua acara yakni seminar yang bertema “Videography For Future Business” dengan pembicara seorang content creator asal bandung Wilki Mulya Pratama (wilmpratama) dan kegiatan Fashion Show yang bertema “Take A Closer Look” dengan menampilkan berbagai koleksi hasil dari 16 desainer kompeten dari program pelatihan bersertifikat BNSP oleh Kementrian Ketenagakerjaan Republik Indonesia. (kemnaker).

Ketua panitia, Vira Amanda Dewi yang juga merupakan lulusan Teknisi Asisten Administrasi menjelaskan kegiatan ini bertujuan agar lebih memperkenalkan BBPVP sebagai program pemerintah untuk memberdayakan SDM Indonesia, lulusan lulusan BBPVP Semarang dengan sertifikasi BNSP kompeten pada bilangnya sebagai Fashion Designer dan Asisten Administration dapat dan mampu bersaing di dunia kerja bahkan membuka bisnis sendiri.

Bahkan dengan adanya kegiatan tersebut, menghadirkan  pelaku-pelaku usaha di Jawa Tengah yang langsung merekrut beberapa lulusan Fashion Designer setelah melihat hasil karya para siswa pelatihan.

“Aku berharap hubunga kita teknisi Administrative assistant dan fashion designer semakin erat dan bisa menambah pengalaman kita di masing-masing kejuruan yang kita jalani selama ini,” ungkapnya

Kepala BBPVP Semarang, Heru Wibowo menjelaskan siswa pelatihan Teknisi Fashion Desainer dan teknisi AA telah menempuh pelatihan selama kurang lebih sembilan bulan dimana tujuh bulan mengikuti pelatihan teknis di BBPVP Semarang dan dua bulan mengikuti magang di desainer-desainer dan industri yang ada di Indonesia.

Para siswa berfoto bersama usai acara graduation
Foto: Istimewa for Sasagupapua.com

 

“Di BBPVP Semarang, siswa teknisi fashion desainer belajar mulai dari membuat konsep desain, membuat desain sesuai konsep, mewujudkan desain sekaligus belajar mengenai pemasaran industri fashion,” jelasnya.

Dalam proses magang di industri, kata Heru siswa mempraktekkan secara langsung ilmu yang mereka peroleh di BBPVP Semarang sekaligus belajar langsung dari desainer dan praktisi di dunia industri fashion.

Lulusan teknisi fashion desainer dan teknisi AA juga telah menempuh uji kompetensi sebagai pembuktian bahwa mereka telah kompeten pada pelatihan yang mereka tempuh.

Ia meyakini, siswa pelatihan juga telah membuktikan kompetensinya bukan hanya secara teori, namun juga secara praktek dengan mewujudkan tugas akhir berupa seminar dan fashion show yang dihadiri oleh industri, alumni dan masyarakat umum.

“Dari hasil karya yang ditampilkan pada acara graduation tersebut, terlihat karya-karya siswa pelatihan tidak kalah dengan karya-karya desainer-desainer ternama di Indonesia sehingga saya yakin bahwa setelah lulus mengikuti pelatihan, mereka sudah siap memasuki dunia kerja,” ungkapnya.

Ia berharap dengan ilmu dan kompetensi yang diperoleh siswa di BBPVP Semarang, siswa lulusan teknisi fashion desainer dan teknisi AA bisa sukses masuk ke dunia kerja maupun berwirausaha secara mandiri dan menjadi sumber inspirasi bagi masyarakat dan generasi muda.

“Jadi bisa membuktikan bahwa pelatihan berbasis kompetensi juga mampu mencetak generasi-generasi sukses penerus bangsa,” ungkapnya.

Dari 16 Desainer yang berkompeten di BBPVP Semarang, satu di antaranya adalah Alfreds J. Rumbekwan putra asli Papua.

Alfreds menampilkan karya memukau dengan membawa karya dengan brand Benang Gulung Papua turut menampilkan 6 koleksi design yang dibuat selama program pelatihan berlangsung.

Konsep yang diusung yakni cerita tentang Mystery Of The Ocean, Inspirasi dari rahasia keindahan lautan Papua Selat Saireri.

Alfreds berharap Desainer lulusan BBPVP Semarang bisa melenggang sampai ke kancah internasional juga kedepannya event Fashion Show di BBPVP Semarang bisa mengundang lebih banyak lagi kolega dan investor untuk bekerja sama dengan desainer alumni pelatihan di BBPVP Semarang.

Ia juga berharap dirinya dapat menjadi Fashion Designer dari Papua dan mampu menunjukan kepada dunia bahwa anak Papua juga bisa dan bertalenta.

“Saya sebagai anak asli Papua ingin sampaikan bahwa Kitong bisa jadi yang tong impikan. Jadi berani bermimpi saja kalo sa bisa jadi fashion designer dan stage director berarti kam juga bisa. Barang apa jadi? Ayo berani mewujudkan mimpi yang Tuhan taruh dalam harimu, because nothing is Impossible if you walk with God,” pungkasnya.

 

Penulis: Red

Berikan Komentar
Artikel ini telah dibaca 51 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Jelang Putusan MK, Elinus Mom Ingatkan Warga Mimika Jangan Mudah Terprovokasi 

18 Februari 2025 - 18:33 WIT

Soal Pemekaran Kabupaten Mimika, Frederikus Kemaku: Kami Belum Siap

18 Februari 2025 - 18:13 WIT

Elias Mirip: Kebijakan MBG Harus Sesuai Dengan Kebutuhan Daerah

18 Februari 2025 - 17:57 WIT

Serahkan Mobil Perpus Keliling ke Lanal Nabire, Dinas Pendidikan PPT Dapat Sorotan dari Forum Pegiat Literasi

17 Februari 2025 - 22:25 WIT

Alfons Ratukani: Calon Ketua Umum PP GMKI dengan Rekam Jejak Kepemimpinan yang Kuat 

12 Februari 2025 - 15:47 WIT

Abrian Katagame Terpilih Jadi Ketua Fraksi DPRD Kabupaten Mimika Jalur Otsus 

12 Februari 2025 - 15:17 WIT

Trending di Politik